Penulisan Mushaf Al-Qur’an Di MTs Muhammadiyah Wonosari Sebagai Peringatan Hari Santri Nasional 
    Tanggal 22 Oktober merupakan peringatan Hari Santri Nasional. Untuk memperingati Hari Santri Nasional, Kemenag Kabupaten Gunungkidul mengadakan penulisan mushaf Al-Qur’an bagi beberapa sekolah terpilih. Alhamdulillah MTs Muhammadiyah Wonosari diberikan kepercayaan untuk menjadi salah satu sekolah yang terpilih. 
    Penulisan mushaf Al-Qur’an sendiri dilakukan oleh seluruh warga MTs Muhammadiyah Wonosari. Baik dari siswa, guru, maupun tenaga kependidikan. Penulisan mushaf Al-Qur’an dilakukan mulai dari hari Senin tanggal 18 Oktober sampai hari Jum’at 22 Oktober 2021. Hari Senin sampai hari Kamis penulisan mushaf Al-Qur’an dilakukan oleh siswa-siswi MTs Muhammadiyah Wonosari. Penulisan oleh siswa dilakukan langsung di MTs dan dibagi menjadi dua sesi yaitu sesi pertama dan kedua. Hal tersebut untuk menghindari kerumunan dan tentunya dilakukan dengan memenuhi protokol kesehatan. Hari Jum’at 22 Oktober 2021 penulisan mushaf Al-Qur’an dilakukan oleh guru dan tenaga kependidikan MTs Muhammadiyah Wonosari. 
    Ibu Heni Diniyati, S.Pd.I salah satu guru di MTs Muhammadiyah Wonosari yang terlibat dalam penulisan mushaf mengungkapkan “Sangat terkesan dengan kegiatan penulisan mushaf Al-Qur'an menyambut Hari Santri Nasional tahun ini, baik untuk anak-anak dan juga karyawan dan guru Matsmuri secara serentak. Menurut saya ini sangat bagus jika dilakukan rutin setiap tahunnya, disamping kita bisa lebih dekat dengan Allah SWT, kita bisa melihat kemampuan anak-anak dan guru dalam menulis Al-Qur'an, serta meningkatkan kegiatan literasi bagi masyarakat madrasah khususnya untuk Matsmuri.” 
    Salah satu tenaga kependidikan MTs Muhammadiyah Wonosari yaitu Ibu Hana Murti juga mengungkapkan “penulisan mushaf yang dilaksanakan di MTs Muhammadiyah Wonosari dimana kegiatan tersebut bertepatan dengan Hari Santri Nasional sangatlah bernilai positif, penulisan mushaf melatih kita untuk teliti karena apabila terjadi sedikit kesalahan sangat mudah untuk diketahui, kegiatan ini pun sangat menyenangkan karena mengikutsertakan seluruh warga MTs, semoga dengan adanya penulisan mushaf ini membuat ketenangan pada diri kita dan menjadikan pribadi yang lebih baik.”              
    Beberapa siswa juga mengaku senang dan terkesan ketika mengikuti penulisan mushaf Al-Qur’an. Contohnya Berliana dan Yunita, siswa kelas 7D, mereka merasa senang bisa mengikuti penulisan mushaf, bisa sambil belajar menulis Al-Qur’an. 
    Semoga dengan diberikan pengalaman yang luar biasa ini, yaitu menulis mushaf Al-Qur’an, menjadi pengalaman dan ilmu baru untuk seluruh warga MTs Muhammadiyah Wonosari. Selamat Hari Santri Nasional.

Penulisan Mushaf Al-Qur'an oleh siswa-siswi MTs Muhammadiyah Wonosari


Penulisan Mushaf Al-Qur'an oleh Guru dan Tenaga Kependidikan MTs Muhammadiyah Wonosari


1 comments:

  1. Borgata Hotel Casino & Spa - MapYRO
    Free WiFi and free parking 영천 출장샵 at Borgata Hotel 과천 출장마사지 Casino & Spa in Atlantic City. Borgata Hotel Casino & Spa offers free 부천 출장마사지 Wi-Fi in the 정읍 출장마사지 room and free parking 사천 출장마사지

    BalasHapus

 
MTs Muhammadiyah Wonosari © 2010 | Alamat : Jl. Alun-Alun Barat No.09 Wonosari,Gunungkidul, D.I.Yogyakarta | Telp : (0274) 392952.
Top